Lima Macam Sifat Magnet

Halo-haloπŸ‘‹

Jadi, kali ini kita akan membahas dan mengenali satu persatu sifat magnet. Ada yang tau tidak, magnet itu apasih? Jadi magnet merupakan benda yang bisa menarik benda benda yang berada disekitarnya. Terdapat medan magnet didalam magnet tersebut. Medan magnet itu sendiri adalah besar satuan Tesla. Berikut sifat-sifat magnet yang perlu kita ketahui. 

1. Sifat tarik-menarik

Sifat tarik-menarik ini terdapat pada beberapa benda yang ada disekitar kita. Benda benda yang bisa menempel pada magne contohnya seperti besi dan baja. Benda-benda ini tertempel kuat pada titik terletak dihampir ujung batuan. Titik yang dimaksud ini adalah kutub magnet yang merupakan titik magnet dengan gaya terbesar. Misalnya kutub magnet utara di dekatkan dengan kutub magnet selatan,keduanya pasti saling tarik-menarik. Kutub magnet terbagi menjadi 2 yaitu, kutub utara dan kutub selatan. 

2. Sifat tolak-menolak

Sifat tolak menolak itu kebalikan dari sifat tarik-menarik. Sifat magnet ini menimbulkan gaya tolak-menolak. Gaya ini ini muncul apabila kutub yang satu didekatkan dengan kutub magnet yang sama, keduanya saling menolak. Sebagai contoh apabila kutub magnet selatan didekatkan dengan kutub magnet selatan juga, keduanya pasti akan saling menolak.


3. Menunjukkan arah

Magnet tidak hanya bereaksi pada sesama magnet saja, tetapi magnet bisa bereaksi terhadap magnet bumi. Bumi juga memiliki magnet dan memiliki kutub utara dan kutub selatan. Apabila sebuah magnet yang panjang diletakkan dalam posisi bebas, maka magnet tersebut akan selalu menunjuk ke arah utara dan selatan. Kutub utara pastinya akan selalu mengarah ke arah utara bumi, begitu pun kutub selatan akan selalu mengarah ke arah selatan bumi. 

4. Selalu memiliki pasangan kutub

Apabila ada magnet panjang yang dipotong menjadi dua bagian, bukan berarti magnet tersebut hanya memiliki kutub utara ataupun kutub selatan saja. Namun magnet yang telah di potong itu, tetap memiliki 2 kutub, yakni kutub utara dan kutub selatan. Sifat ini merupakan salah satu sifat magnet yang unik. 

5. Bisa menginduksi magnet dan menembus benda

Ternyata magnet bisa menjadikan benda lain menjadi magnet dengan dua mekanisme loh, yaitu induksi langsung dan gosokan. Magnet bisa menginduksi benda yang bukan magnet menjadi magnet. Contohnya, sebuah magnet menarik sebuah paku besar. Ketika palu besok tersebut didekatkan dengan paku-paku yang lebih kecil, maka paku besar itu seolah menjadi magnet induksi dari batu magnet. 


Contoh yang kedua, dengan cara menggosokkan benda dengan gerakan yang searah selama berkali-kali, misalnya sepotong besi digosokkan berkali-kali secara searah, maka benda tersebut akan menjadi magnet, namun sifat ini tidak berlaku lama, sifat ini sangat mudah menghilang. 

Demikian penjelasan mengenai sifat magnet. Semoga mudah dipahami dan bermanfaat ya. 

Sekian dari saya, terimakasih. 

πŸ‘‹πŸ‘‹


Komentar

Postingan populer dari blog ini

"MEDIA POWTOON UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA SEKOLAH DASAR"

4 Sehat 5 Sempurna

Bahaya Penggunaan Styrofoam